Kongres Formasi XIII

Kamis dan Jum’at, tanggal 31 Juli-01 Agustus 2025 KM Forum Mahasiswa Ilmiah (Formasi) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura melaksanakan kegiatan Kongres yang bertujuan untuk menilai laporan pertanggungjawaban pengurus Formasi periode 2024-2025 dalam memilih Ketua Umum, Dewan Formatur dan Dewan Konsultif periode 2025-2026.
Hari pertama dihadiri oleh 71 orang yang terdiri dari 22 orang panitia, 28 orang pengurus FORMASI, 7 orang Dewan Konsultatif, 13 orang tamu undangan dan 1 orang dosen pembina FORMASI. Kegiatan di hari ini terbagi menjadi 2 sesi pleno. Sesi pleno 1 yaitu pembacaan tata tertib kongres dan memilih presidium tetap dan dilanjutkan ke sesi pleno 2 yaitu penyampaian laporan pertanggungjawaban setiap bidang.
Hari kedua dihadiri oleh 59 orang yang terdiri dari 19 orang panitia, 33 orang pengurus FORMASI, 7 orang Dewan Konsultatif. Kegiatan pleno dilanjutkan dengan sesi pleno 3 yaitu pengesahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, Garis – Garis Besar Haluan Kerja dan Rekomendasi FORMASI. Selanjutnya masuk ke sesi pleno 4 yaitu pemilihan Ketua Umum, Dewan Formatur dan Dewan Konsultatif periode 2025-2026.






