Arisan Dharma Wanita FEB Untan
Arisan Dharma Wanita FEB UNTAN adalah arisan bulanan yang beranggotakan dosen, istri-istri dosen dan karyawan fakultas ekonomi dan bisnis universitas tanjunpura. Arisan Dharma Wanita bulan ini diadakan pada tanggal 7 Desember 2018 bertempat di ruangan Professor Syamsudin Djamad. Acara arisan ini tidak hanya diisi oleh acara pengundian, tapi juga diisi dengan materi yang berbeda-beda setiap bulannya. Bulan ini, materi yang disampaikan adalah materi tentang ibadah umroh yang disampaikan oleh Albadriah Wisata Travel. Acara ditutup dengan makan siang bersama.