Kegiatan Pembinaan Karakter Mahasiswa Baru Ekonomi Islam 2022
Pada hari Rabu-Kamis, 26-27 Januari 2022 telah terlaksana Kegiatan Pembinaan Karakter Mahasiswa Baru Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura Batalyon Komando 465 Paskhas TNI AU Supadio yang dihadiri oleh 56 panitia, mahasiswa baru Ekonomi Islam Angkatan 2021 dan para pemateri yang mengisi agenda kegiatan ini. Kegiatan ini bisa menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya agar tetap ada kegiatan pembinaan di alam dalam lingkungan ekonomi Islam. Kegiatan ini diharapkan peserta mampu meningkatkan rasa syukurnya serta menanamkan nilai ma’rifatullah pada diri peserta, memperkuat tali silahturahmi serta ukhuwah antar sesama mahasiswa ekonomi Islam dan masyarakat luas, membentuk karakter mahasiswa yang mampu memahami perannya di dalam maupun diluar lingkungan kampus serta diharapkan dapat mencapai fallah dari Allah SWT.
Rangkaian acara yang dilakukan yaitu pembukaan acara di FEB UNTAN dimulai dari penyampaian kata sambutan oleh Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Ekonomi Islam Periode 2021-2022, Ketua Panitia, sambutan dan sekaligus pembukaan dari Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FEB UNTAN. Setelah pembukaan seluruh peserta dan panitia melakukan perjalanan menuju Batalyon Komando 465 Paskhas TNI AU Supadio. Selanjutnya ada sesi penyampaian materi tentang Keorganisasian, Kepemimpinan dan sejarah HIMAEKIS. Kemudian dilanjutkan dengan istirahat, sholat dan makan yang dilanjutkan dengan penyampaian materi kajian serta hapalan Q.S. Al-Kahfi: 1-10. Setelah itu waktunya istirahat tidur yang akan dilanjutkan kegiatannya dihari selajutnya. Pada hari selanjutnya dimulai dengan sholat subuh dan tadarus, dan dilanjutkan dengan kegiatan outbond. Pada siang hari dilakukannya istirahat, sholat dan makan. Selanjutnya, ada sesi sharing and session dan kemas-kemas barang pribadi serta Gerakan seribu sampah. Terakhir, sore hari dilakukannya kegiatan penutupan dan perjalanan pulang.