Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Universitas Tanjungpura 2019
Pilmapres (Pemilihan Mahasiswa Berprestasi) adalah sebuah kompetisi yang diselenggarakan oleh Kemenristekdikti untuk mengapresiasi mahasiswa yang dianggap berprestasi, yang mampu menyeimbangkan antara kuliah dan ektrakulikulernya. Setiap universitas akan memilih mahasiswa terbaiknya untuk menjadi mahasiswa berprestasi.
Setelah melewati tahap seleksi, tiga pemenang dipilih sebagai pemenang Pilmapres 2019. Para pemenang ini adalah:
Pemenang Pertama, Bangun Gesang, mahasiswa Prodi Manajemen Kelas Internasional Fakultas Ekonomi dan Bisnis Untan dengan karya tulis tentang Badan Informasi Kerja untuk menjadi agregator informasi kerja dan memprediksi informasi kerja di masa mendatang,
Pemenang Kedua, Melissa Jufenna Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untan dengan karya tulis pengembangan buku berbasis budaya lokal teks bahasa inggris untuk siswa SMP,
Dan pemenang ketiga diraih Indra Amin jaya Mahasiswa Prodi Kimia FMIPA Untan yang membuat karya tulis bio-bata berbahan dasar limbah minyak kelapa.
source: https://www.untan.ac.id/pemenang-pilmapres-untan-2019/