Program Pertukaran Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura ke Nicolaus Copernicus University (NCU) di Polandia 20-26 Oktober 2019


Prof. Jerzy Boehlke dan keindahan musim gugur di Polandia (dok. Pribadi)
Universitas Tanjungpura telah memiliki MOU dengan Nicolaus Copernicus University di Torun, Polandia. Bermodalkan MOU tersebut dirancang berbagai kegiatan kerjasama, diantaranya program pertukaran dosen antara FEB Untan dengan Faculty of Economics and Management Science NCU. Pada bulan Januari 2019, FEB Untan menerima Malgorzata Szczepaniak, Ph.D dari NCU untuk menyampaikan materi kuliah Ekonomi Pembangunan di FEB Untan Pontianak. Sedangkan pada semester musim dingin (winter semester) 2019/2020, FEB Untan mengirim Nurul Bariyah, SE, MSi, Ph.D untuk mengikuti program tersebut dan menyampaikan materi kuliah Macroeconomics di NCU Torun Polandia melalui skim Erasmus+ Staff Mobility for Teaching KA 107dengan sumber pendanaan dari Uni Eropa. Hal yang paling berkesan adalah suasana akademis yang kondusif di kampus NCU yang asri dan indah di penghujung musim gugur. Selain itu kegiatan perkuliahan sangat interaktif dimana mahasiswa secara lugas menyampaikan pendapat dan menanggapi isu yang sedang dibahas.

Margorzata Szczepaniak, Ph.D di kampus NCU (dok. Pribadi)
Selain menyampaikan materi kuliah dan tutorial kepada mahasiswa pasca sarjana kelas internasional, kegiatan yang diikuti utusan FEB Untan adalah seminar “Woman in Business” yang membahas tentang tantangan yang dihadapi wanita di berbagai belahan dunia untuk mencapai puncak karir dalam pekerjaannya, serta pertemuan empat mata dengan Dekan Faculty of Economics and Management Science NCU, Prof. Jerzy Boehlke. Di samping berbagai bentuk kerjasama yang ditawarkan, Dekan menekankan keinginan NCU untuk melaksanakan kolaborasi riset dengan FEB Untan, sebagai tuntutan perubahan status NCU menjadi research university pada tahun 2020. Selanjutnya dilakukan pertemuan dengan pihak kantor urusan internasional di tingkat universitas di NCU yang diwakili oleh Koordinator Erasmus+, Martha Blaszczyk. Pada kesempatan tersebut disampaikan sponsorship kegiatan tahun 2019 serta informasi ketersediaan hibah pertukaran staf pada tahun 2020. Hal ini tentunya membuka peluang bagi FEB Untan untuk kembali mengirim utusan pertukaran dosen ke Polandia. Dukungan penuh terhadap kelanjutan kerjasama turut diberikan oleh Wakil Dekan bidang Hubungan Internasional, Dr. Aranka Ignasiak-Szulc dan Ketua Kantor Urusan Internasional Faculty of Economics and Management Science NCU, Milena Miszewska.

Keterangan: Pertemuan dengan Koordinator Erasmus+, Wakil Dekan Bidang Hubungan Internasional dan Seminar Women in Business (dok. Pribadi)