TED Session “Commance with the Basics”
Pada tanggal 5 November 2023, International Student Committee (ISC) FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TANJUNGPURA mengadakan kegiatan TED Session “Commance with the Basics. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Desain Grafis serta Editing kepada pengurus International Student Committee Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura.
Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Prof. Syamsuddin Djamat Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Tanjungpura dengan partisipan pemateri Aldo Ferdiwinata dan diikuti seluruh pengurus International Student Committee periode 2023/2024.
Di kegiatan ini juga mengadakan sesi lomba design grafis yang bertujuan untuk mengimplementasikan materi yang telah dibawa, diikuti dengan penyerahan sertifikat dan souvenir kepada pemateri.