Yudisium Fakultas Ekonomi dan Bisnis Periode 2 Tahun 2019
Hari rabu, tanggal 30 Januari 2019 Fakultas Ekonomi dan Bisnis melangsungkan kegiatan Yudisium Wisudan/wati Program Sarjana, Program Magister Manajemen dan Program Magister Ilmu Ekonomi Periode II tahun ajaran 2018/2019 di Hotel IBIS Pontianak. Registrasi dan hiburan pembuka acara dimulai pada pukul 08.00 diikuti pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan Do’a pada pukul 08.30. Pada pukul 09.00 sampai pukul 10.00 adalah acara pemberian penghargaan bagi lulusan terbaik S-1 dan S-2 FEB Untan. Kemudian pada pukul 10.00 Dekan fakultas ekonomi memberikan sambutan, diikuti kata sambutan dari rektor Universitas Tanjungpura yang diwakilkan oleh Wakil Rektor 4 pada pukul 10.30. Setelah itu acara ditutup dengan foto bersama dan hiburan.